Selasa, 01 Mei 2012

4 Tipe Wanita yang Paling Disuka Pria


Sama seperti wanita, pria juga mempunyai penilaian tersendiri mengenai kriteria wanita idamannya. Mulai dari penampilan, wajah yang cantik dan sifatnya yang baik. Namun, pada dasarnya ada empat tipe wanita yang paling banyak disukai oleh pria. Jadi, jika Anda ingin menjadi wanita yang disukai oleh pria maka simak baik-baik 4 tipe wanita yang disukai pria berikut. Simak baik-baik yah!



1. Memiliki Pengetahuan Luas
Pria memang menyukai wanita yang cerdas. Tenang, cerdas disini bukan berarti IQ Anda harus di atas rata-rata, melainkan Anda hanya perlu mengetahui informasi dan perkembangan yang terjadi di dunia. Pria suka berbincang dengan wanita yang memiliki banyak hal. Dia akan merasa wanita tersebut lebih menarik.

2. Menjaga Bentuk Tubuh
Tidak dipungkiri kebanyakan pria memang menginginkan wanita yang bertubuh ideal. Untuk itu rajinlah berolahraga dan menjaga pola makan agar mendapatkan bentuk tubuh yang tidak hanya seksi, tapi juga sehat. Otomatis maka pria juga akan suka dengan Anda karena tubuh yang ideal itu.

3. Memiliki Rasa Humor
Memiliki rasa humor merupakan salah satu faktor yang membuat pria merasa nyaman dekat dengan wanita. Wanita tipe seperti ini akan sangat disukai pria karena bisa tertawa bersama saat kencan dan tidak canggung dalam mengobrol. Dengan begitu pria akan lebih mudah akrab dengan wanita tipe humoris. Pada dasarnya, setiap manusia pasti memiliki sisi humoris. Namun kadar humornya bisa berbeda-beda, yang perlu dilakukan adalah mengasah sifat jenaka Anda. Hanya saja perlu diingat, jangan terlalu berlebihan mengumbar sisi humor Anda karena orang bisa menganggap Anda orang yang tak bisa diajak serius.

4. Bisa Masak
Jika Anda tidak bisa memasak, belajarlah! Meskipun zaman telah berubah, di mana wanita memiliki karir yang cemerlang di kantor, namun tetap saja keahlian memasak dari seorang wanita tetap menjadi daya tarik tersendiri bagi pria. Pria semakin mencintai wanita yang pintar memasak. Itu membuat mereka merasa dimanja, diperhatikan dan dicintai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar